123tekno.com kali ini akan memperkenalkan salah satu game karya developer lokal yang berbasis di Kota Cimahi, Jawa Barat. Game tersebut bernama Timun Mas yang mengangkat kearifan lokal. Pasti Anda sudah tahu dengan dongeng Timun Mas, dimana dongeng tersebut menceritakan sepasang suami-istri petani di sebuah desa yang mengharapkan seoarang anak. uatu hari harapan istri petani itu, Mbok Srini, terkabul. Lewat mimpi, ia didatangi makhluk raksasa Buto Ijo yang memberinya biji mentimun untuk ditanam.
Singkat cerita seorang anak lahir dari buah mentimun pemberian Buto Ijo. Namun si Buto Ijo akan memakan anak itu ketika dewasa. Tidak mau anaknya dimakan, Mbok Srini menyuruh Timun Mas untuk kabur.
Dalam game Timun Mas ini, pemain akan dibekali senjata seperti biji timun, cabai, garam dan terasi. Game ini menyajikan 18 level. Penasaran? Langsung saja download Game Timun Mas secara gratis di Play store ya!
[sdm_download id=”1187″ fancy=”1″ new_window=”1″ color=”green”]